Lobang Menganga di JLS Km 16 Kalitimbang 10 Kali Dalam Sebulan Memakan Korban
Lentera Cakrawala,Cilegon - Kendati tidak menelan jiwa namun keadaan jalan di JLS Kalitimbang Kota Cilegon yang berlobang sering memakan korban terutama pengendara sepeda motor acapkali terjebak dan terjatuh dilobang tersebut.
Menurut Nara sumber yang asli warga Kalitimbang setiap bulannya mencapai 10 kali laka terjadi akibat lobang itu.
"Setiap bulannya mencapai lebih dari 10 kali kecelakaan sepeda motor akibat terperosok di lobang itu"ujar Paullizer Nara sumber kepada awak media,Sabtu 25/05/2024.
"Memangsih tidak pernah atau belum pernah ada korban jiwa,namun bila setiap minggunya ada saja motor yang jatuh akibat terperosok lobang itu kita semua menjadi miris dibuatnya" sambungnya.
"Kami selaku warga sangat berharap penanganan yang serius dari aparat atau Pemkot Cilegon agar segera memperbaiki jalan berlobang itu sebelum ada korban jiwa" pungkasnya.deep cilegon